Tugas Pengantar Teknologi Game
- Achmad Furqon (51409261)
- Ade Arief Rachman (51409279)
- Erik Lala Saputra (55409543)
- Restomi Darma Putra (56409057)
Initial State
3G (Gara – Gara Gas) adalah permainan yang dikembangkan dari permainan Matches. Permainan ini merupakan permainan klasik tetapi tetap menarik untuk dimainkan, karena menuntut kita untuk berpikir bagaimana memenangkan game ini. Dalam permainan ini, AI akan selalu berjalan dan memberikan perlawanan kepada kita sehingga tidak akan begitu mudah dapat memenangkan game ini, pada saat memainkan permainan ini akan mendapatkan hasil akhir berupa kita menang atau kita kalah melawan komputer, karena prinsipnya game ini ingin kita yang kalah. Dalam permainan 3G (Gara – Gara Gas) terdapat 7 buah tumpukan, setiap tumpukan tersusun oleh 3 buah tabung gas. Saat bermain kita dapat memilih akan menjadi pemain pertama atau kedua.
Untuk tampilan permainan 3G (Gara – Gara Gas), saya hanya menggunakan 2 tampilan yaitu tampilan awal dan tampilan permainan.
Tampilan Awal
Pada tampilan awal, terdapat 2 button yaitu button New Game dan button Quit. Button New Game berfungsi untuk masuk ke dalam tampilan permainan atau memulai permainan baru sedangkan button Quit untuk keluar dari permainan 3G (Gara – Gara Gas).
Tampilan Permainan
Pada tampilan permainan ini terdapat 4 menu yaitu menu New Game, menu Options, menu Help, dan menu Exit. Menu New Game digunakan untuk memulai game atau memainkan game baru.
Pada menu Options jika kita klik maka akan muncul sebuah jendela baru yang berisi sebuah pilihan, siapakah yang akan memulai permainan terlebih dahulu.
Pada menu Help jika kita klik maka akan muncul sebuah message atau pesan, jika pemain merupakan pemain pemula yang tidak tahu atau tidak pernah memainkan game klasik ini sebelumnya.
Dan menu Exit untuk keluar dari permainan sekaligus menutup game ini. Sebelumnya akan ditanyakan terlebih dahulu “Apakah Anda yakin?” akan keluar dari permainan.
Rules
Rule atau aturan pada permainan ini cukup sederhana, yaitu :
- Siapa yang mengambil atau meng-klik tabung gas yang terakhir, dialah yang kalah.
- Pemain, baik user atau komputer bisa memilih atau meng-klik tabung gas lebih dari satu tetapi hanya dari satu kolom.
Goals
Tujuan permainan ini adalah tidak boleh menjadi orang terakhir yang memilih tabung gas jika ingin menjadi pemenang. Kesimpulannya ialah bagaimana cara untuk memenangkan perlawanan dari komputer dengan tidak mengambil tabung gas yang paling akhir (don’t take the last). Jika kita (user) tidak mengambil tabung gas yang terakhir maka kita memenangkan permainan dan jika kita (user) mengambil tabung gas yang paling akhir maka kita (user) dinyatakan kalah dalam permainan ini.
Tampilan Pesan Menang
Tampilan Pesan Kalah
Saat user menang dalam permainan, maka akan terdengar nada berupa suara tepuk tangan. Dan saat user kalah dalam permainan, maka akan terdengar nada berupa suara bom meledak.
Konsep AI
Dalam permainan 3G (Gara – Gara Gas) ini menggunakan Algoritma Runtut-Balik (backtracking) menggunakan konsep DFS (Depth-First Search) dalam pembentukan pohon solusi atau pencarian mendalam dengan tujuan mencari solusi permasalahan secara lebih praktis. Mekanisme penyelesaian dengan menggunakan backtracking berprinsip pada metode rekursif. Backtracking, yang merupakan perbaikan dari algoritma brute-force, secara sistematis mencari solusi persoalan di antara semua kemungkinan solusi yang ada.
Algoritma backtracking dalam permainan ini akan digunakan untuk memilih tabung gas mana yang akan di hilangkan. Posisi tabung gas ini bisa direpresentasikan dengan struktur data matriks sehingga setiap tabung gas akan memiliki indeks. Indeks ini akan digunakan untuk melakukan pencarian dalam memilih tabung gas yang akan dihilangkan. Pertama komputer akan berusaha merubah jumlah tabung gas menjadi genap, nilai yang mungkin adalah 4, 6, 8, 10, 12, 14, 16, 18, dan 20. Selanjutnya saat user mendapat giliran bermain, AI pada komputer akan memperkecil kemungkinan agar user tidak bisa menang dengan menyisakan paling banyak 7 tabung gas atau bisa juga 5 tabung gas atau paling sedikit menyisakan 3 tabung gas.
Dengan metode backtracking, kita tidak perlu memeriksa semua kemungkinan solusi yang ada. Hanya pencarian yang mengarah ke solusi saja yang selalu dipertimbangkan. Akibatnya, waktu pencarian dapat lebih hemat.
Kesimpulan
Dalam permainan 3G (Gara – Gara Gas) yang telah kembangkan dengan menggunakan program awal yang sudah ada pada sebelumnya. Untuk mengembangkan permainan ini, dapat ditambahkan dalam pengembangannya seperti pemberian pada warna yang ingin kita ganti, mengubah posisi susunan awal, dan dapat menggubah pesan yang ingin di sampaikan kepada masing-masing pemain agar dapat para pemain permainan tersebut dapat secara mudah mengerti pesan yang disampaikan oleh game tersebut. Dalam game ini ada beberapa kelebihan antar lain, game ini mengandung AI, sehingga untuk memenangkan permainan ini sangat dibutuhkan keahlian dan strategi yang tepat. Karena AI itu sendiri akan meniru pola pikir manusia. Dalam game ini masih banyak kekurangan karena secara tampilan hanya dengan gambar 2 Dimensi dan tampilan tersebut tidak dapat bergerak sehingga kurang menarik para pengguna, dan para pengguna jadi merasa cepat bosan dengan game ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.